Fantastika
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

~ Where Fantasy meets Brotherhood ~


You are not connected. Please login or register

Bahaya Menahan Buang Air Kecil

3 posters

Go down  Message [Halaman 1 dari 1]

1Bahaya Menahan Buang Air Kecil Empty Bahaya Menahan Buang Air Kecil Thu May 05, 2011 9:38 pm

tungpei

tungpei
Captain
Captain

VIVAnews - Apakah Anda sering menahan buang air kecil? Malas beranjak dari tempat duduk, atau toilet umum yang jorok menjadi alasan umum menahannya.
Jangan membiasakan kebiasaan menahan buang air kecil. Bukan hanya ancaman menderita batu ginjal, tapi juga meningkatkan risiko penyakit infeksi saluran kemih.
Suzanne Merrill-Nach, dokter ahli kebidanan di San Diego, memeringatkan bahaya itu. "Buang air kecil akan membersihkan kandung kemih dari bakteri yang berkembang biak di urin," katanya seperti dikutip dari laman Cosmopolitan.
Artinya, mengabaikan hasrat buang air kecil ke toilet akan menyuburkan perkembangbiakan bakteri di dalam kandung kemih. Inilah yang potensial menimbulkan infeksi saluran kemih.
Menahan buang air kecil juga tidak boleh dilakukan menjelang berhubungan seksual. "Ketika kandung kemih penuh, saluran uretra lebih terbuka sehingga memudahkan masuknya bakteri dari organ intim. Ketika bakteri masuk, terjadilah infeksi saluran kemih," ujarnya.
Menahan buang air kecil juga mengakibatkan gangguan pompa kandung kemih. Itulah usai menahannya, urin tak bisa tuntas dikeluarkan. Orang menyebutnya anyang-anyangan. Jangan sepelekan kondisi ini, karena sisa urin yang sulit keluar juga potensial memicu infeksi saluran kemih.
Urine adalah cairan sisa yang diekskresikan ginjal. Cairan berupa bahan terlarut sisa metabolisme seperti urea, garam terlarut, dan materi organik, ini akan dikeluarkan tubuh melalui proses saluran kemih. Menahannya keluar akan membuat 'sampah' terlarut itu mengendap dan mengganggu fungsi kandung kemih dan ginjal. (pet)


http://id.news.yahoo.com/viva/201008...l-34dae5e.html

2Bahaya Menahan Buang Air Kecil Empty Re: Bahaya Menahan Buang Air Kecil Fri May 06, 2011 7:43 pm

toede

toede
Captain
Captain

Ijin Menambahkan sedikit info

Menurut dr R Soetomo Slamet Iman Santoso, ahli penyakit dalam, pada prinsipnya menahan kencing adalah tindakan yang tidak baik. Air yang Anda tahan adalah air limbah, kotoran, dan racun yang harus keluar dari badan. Sekalipun rekan kerja atau atasan membuat Anda terjebak di tengah meeting, sebaiknya Anda lebih tegas meminta izin ke kamar kecil karena hal tersebut sama sekali tidak sehat. Memang, penyakit tidak akan datang tiba-tiba. Namun, jika suatu saat terjadi, hal itu pasti sangat tidak menyenangkan.

Air seni mengandung sisa makanan yang tidak dicerna, sisa minuman yang tidak terserap oleh tubuh, dan kadang kuman yang dikeluarkan oleh ginjal. Jadi, apabila kita tidak berkemih, ada kemungkinan zat-zat tersebut akan merusak saluran kemih kita. Apalagi bila air kencing mengandung kuman. Semakin lama ia di kandung kemih, semakin banyak kuman yang ada. Jika kencing ditahan berjam-jam dan jumlah kuman sangat banyak, kuman itu akan naik ke atas, ke arah ginjal. Hal ini tidak biasa, tetapi bisa terjadi. Akibatnya bisa terjadi gangguan pada ginjal.

Jadi, menahan kencing sampai satu jam sangat tidak dianjurkan. Sebaliknya, jika kita ingin buang air kecil, segera laksanakan. Jadi, segala macam zat yang tidak berguna akan segera keluar dan tidak diberi kesempatan berkembang di dalam badan. Jika sering menahan kencing, akibat lainnya adalah rasa tidak tuntas. Anda bisa kencing lagi 5 menit kemudian setelah Anda pertama kali kencing. Inilah yang disebut dengan anyang-anyangan.

3Bahaya Menahan Buang Air Kecil Empty Re: Bahaya Menahan Buang Air Kecil Fri May 06, 2011 7:45 pm

tungpei

tungpei
Captain
Captain

@atas... mantap bro... ada info tambahan silahkan ditambahkan lagi ya.... Smile

4Bahaya Menahan Buang Air Kecil Empty Re: Bahaya Menahan Buang Air Kecil Fri May 13, 2011 3:58 pm

surya75

surya75
Captain
Captain


laksanakannnn..............

Sponsored content



Kembali Ke Atas  Message [Halaman 1 dari 1]

Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik